SMA Negeri 1 Ratahan Resmi Jadi Sekolah Siaga Kependudukan

oleh -198 Dilihat
Wabup Mitra Jesaja Legi (paling kiri) dan Kabid Adpin BKKBN Sulut Jacky Sambuaga SE (kedua kiri) saat launching SSK di SMA Negeri 1 Ratahan, Selasa (26/3/2019).
MITRA-Kabupaten Minahasa Tenggara resmi memiliki Sekolah Siaga Kependudukan (SSK). Di-launching oleh Wakil Bupati Mitra Drs Jesaja JO Legi di SMA Negeri 1 Ratahan, Selasa (26/3/2019).
Plt Kepala Perwakilan BKKBN Sulut melalui Kabid Advokasi, Penggerakkan, dan Informasi (Adpin) Jacky Sambuaga SE mengatakan, pencanangan tersebut digelar dalam rangkaian Sosialisasi dan Advokasi KIE Program KKBPK oleh Perwakilan BKKBN Sulut.
SSK, kata Sambuaga, dimaksudkan untuk mengintegrasikan pendidikan kependudukan dan KB ke dalam beberapa mata pelajaran sebagai pengayaan materi pembelajaran.
Di dalamnya, terdapat pojok kependudukan sebagai salah satu sumber belajar peserta didik guna mengupayakan pembentukan generasi.
Kabid Adpin BKKBN Sulut Jacky Sambuaga SE membawakan sambutan pada kegiatan bertajuk GenRe Millenial di Kabupaten Mitra.
Kabid Adpin BKKBN Sulut Jacky Sambuaga SE membawakan sambutan pada kegiatan bertajuk GenRe Millenial di Kabupaten Mitra.
Di sisi lain, sebut Sambuaga, BKKBN merangkul GenRe Milenial merupakan upaya menyosialisasikan program KKBPK di era digital. Terlebih menghadapi era industri 4.0 yang banyak melibatkan pelaku komunikasi kekinian tersebut.
(harry)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.