Filosofi Piramida Terbalik, Cara Wali Kota AA Ajak Perangkat Daerah Beri Pelayanan Terbaik ke Masyarakat

oleh -122 Dilihat
Wali Kota Manado, Andrei Angouw (AA).

MANADO– Fokus kita adalah membangun dan melayani masyarakat, bukannya melayani Wali Kota, Wakil Wali kota ataupun Sekretaris Daerah (Sekda). Piramida itu harus terbalik, Wali Kota dan Wakil Wali Kota serta sekda itu, harus mendukung Perangkat Daerah (PD) untuk melaksanakan tugas dalam memberi pelayanan terbaik ke masyarakat.

Hal ini disampaikan Wali Kota Manado,  Andrei Angouw (AA) saat memimpin Apel Perdana pasca libur nasional Kenaikan Isa Al Masih dan Idhul Fitri, Senin (17/5/2021).

“Semua harus fokus. Fokus kita adalah kerja dan memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat Kota Manado. Saya berharap, tak adalagi seperti  eselon 4 harus melayani eselon 3, dan eselon 3 melayani yang diatasnya. Layanilah masyarakat. Ingat, gaji kita itu diambil dari pajak masyarakat. Jadi, Piramida itu harus terbalik, kita yang harus melayani bukan dilayani,” pesan mantan Ketua DPRD Sulut ini.

Lanjutnya, kita juga harus mendukung semua program dari Pemerintah Pusat dan Pemerintah Provinsi.

“Karena semua program tersebut dibiayai oleh uang rakyat juga. Dan ditujukan untuk kesejahteraan masyarakat kita juga. Pemerintah Kota Manado yang punya masyarakat Manado. Jika Pemerintah Pusat dan Pemerintah Provinsi membangun, yang rasakan juga adalah masyarakat Kota Manado. Makanya kita harus mendukung semua program pemerintah pusat dan pemerintah provinsi,” jelas Wali Kota Andrei Angouw.

(Budi)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.