Peserta Harganas Nikmati Tinutuan dan Swafoto Gunung Manado Tua

oleh -125 Dilihat
Sejumlah peserta Harganas mengabadikan diri berlatar Teluk Manado dan Gunung Manado Tua dan Pulau Bunaken.

MANADO-Agenda hari terakhir peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) di Manado, belasan ribu peserta disuguhi kearifan lokal Bumi Nyiur Melambai.

Di area Car Free Day di Kawasan Megamas, usai sepeda santai, peserta diajak sarapan bubur Manado. Dengan pemandangan pantai Teluk Manado yang diapit Gunung Manado Tua dan Pulau Bunaken, serta Gunung Tumpa.

Tak ayal, banyak para peserta memanfaatkan momen ini untuk swafoto.

Adapula peserta yang ikut Goyang Tobelo, Goyang Maumere dan Poco-poco.

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo merasa terkesan dengan agenda yang disiapkan panitia di hari terakhir ini. Karena peserta Harganas dapat berinteraksi dengan warga Manado.

Aksi goyang tobelo dan poco-poco.
Aksi goyang tobelo dan poco-poco.
Peserta Harganas dari Kalimantan Timur sarapan bubur Manado.
Peserta Harganas dari Kalimantan Timur sarapan bubur Manado.

“Makanannya pun enak. Dikirim ya bubur Manado ke Jawa Tengah,” ucap Ganjar sembari tertawa.

Sementara itu, salah satu kontingen dari Bontang, Kalimantan Timur merasa surprise dengan pelaksanaan Harganas di Sulut.

“Semoga Harganas ke depan dapat dilaksanakan seperti ini bahkan lebih baik lagi,” ujar Lurah Brebes Tengah, Bontang, Kalimantan Timur, peraih Terbaik 2 Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS) tingkat nasional.

(Harry)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.