Anak Usia Sekolah Sering Terlibat Kasus Kriminal, Wawali Tomohon Warning Dinas Pendidikan

oleh -359 Dilihat

TOMOHON-Mengembalikan marwah Kota Tomohon sebagai kota pendidikan adalah cita-cita Wali Kota Caroll Senduk SH dan Wakil Wali Kota Wenny Lumentut SE.


Wawali Wenny bahkan mewanti-wanti instansi terkait baik itu perangkat daerah maupun sekolah-sekolah untuk fokus memperhatikan kualitas proses pembelajaran bagi anak-anak didik.


“Di era tahun 1970 hingga 1980-an, banyak orang tua mempercayakan anaknya mengenyam pendidikan di sekolah-sekolah di Kota Tomohon. Tapi saat ini mulai berkurang,” tutur Wawali Wenny.


Bahkan, Wawali Wenny merasa miris karena banyak anak usia peserta didik lebih dominan mewarnai kasus-kasus kriminalitas.


“Contohnya, ada kasus pencurian disertai penganiayaan yang diduga pelakunya masih usia anak sekolah,” tandasnya.


Karena itu, Wawali Wenny mendorong stakeholder terkait agar menginovasi sistem pendidikan di Kota Tomohon disesuaikan kondisi pandemi Covid-19.(vhp)

No More Posts Available.

No more pages to load.