Vaksinator Covid-19 Perdana di Tomohon, Lima Tahun Silam Perawat Ini Pernah Diundang Presiden Jokowi

oleh -180 Dilihat
TOMOHON-Menjadi vaksinator untuk vaksinasi Covid-19 di Kota Tomohon, membawa kebanggaan tersendiri bagi Ns Ever Mario Lontaan SKep MMKes.
Apalagi saat launching vaksinasi Covid-19 di Kota Tomohon, Jumat (15/1/2021) di RSUD Anugerah Tomohon, alumni Universitas Sariputra Indonesia Tomohon (UNSRIT) ini mendapat kepercayaan sebagai vaksinator kepada Wali Kota Jimmy F Eman SE Ak CA dan beberapa pejabat.
“Secara manusiawi, menyuntik vaksin ke pejabat ada sedikit perasaan nervous atau canggung. Walau dalam tugas sehari-hari merupakan tindakan yang rutin dilakukan,” sebut Lontaan, sembari menyebut, bahwa hal tersebut sangat manusiawi bagi setiap tenaga kesehatan.
IMG_20210115_231020_copy_539x873
Tapi Kepala Bidang Keperawatan RSUD Anugerah Tomohon ini meyakinkan bahwa vaksinasi tersebut berjalan dengan baik.
Bertindak sebagai vaksinator terhadap Wali Kota dan Kapolres Tomohon, ternyata ada kisah menarik dari sosok yang satu ini.
IMG_20210115_230853
Lelaki berdarah Minahasa dari sang ayah dan ibu berasal dari Walian ini merupakan perawat teladan nasional tahun 2016 silam.
Bahkan, bersama sejumlah Nakes se-Indonesia diundang khusus oleh Presiden Joko Widodo ke Istana Negara, Jakarta. Menghadiri silaturahmi dalam rangka peringatan HUT ke-71 Republik Indonesia.
“Selain persiapan dengan berdoa, penayangan vaksinasi terhadap Presiden Joko Widodo pada 13 Januari lalu, memberikan gambaran bagi kami untuk melaksanakan vaksinasi di Kota Tomohon,” pungkas Ketua Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) DPD Kota Tomohon ini.
(vhp)

No More Posts Available.

No more pages to load.