Ketambahan 2 Positif, Sangihe Koleksi 39 Pasien Covid 19

oleh -103 Dilihat
Jubir SGTP2C Sangihe Joppy Thungari.

TAHUNA -Terhitung 27 November 2020, Kabupaten Kepulauan Sangihe mengoleksi 39 pasien Positif Covid 19. Hal ini sendiri terungkap dari siaran pers Satuan Tugas Gugus Percepatan Penanganan Covid 19 (SGTP2C) Provinsi Sulut melalui Juri Bicara SGTP2C Sangihe Joppy Thungari.

Menurut Thungari bahwa terhitung tanggal 26 November 2020, Sangihe kembali ketambahan 2 kasus Covid-19.

“Kami mencatat sebagai Pasien 38 dan Pasien 39, dengan rincian Pasien 38, Laki-laki, 56 tahun, alamat Kelurahan Sawang Bendar Kecamatan Tahuna, pengambilan swab 13 November 2020, isolasi di RS Liun Kendage Tahuna. Pasien 39: Laki-laki, 72 tahun, Kelurahan Tona 1 Kecamatan Tahuna Timur, pengambilan swab 11 November 2020 , isolasi di RS Liun Kendafe Tahuna”, jelas Thungari.

Dengan ketambahan kasus ini, Thungari meminta semua masyarakat Sangihe agar dalam beraktifitas tetap mengutamakan Protap kesehatan Covid 19.

“Protap kesehatan Covid 19 harus tetap kita lakukan untuk menekan penambahan angka kasus Covid 19 di Sangihe”, imbuhnya.

(sam)

No More Posts Available.

No more pages to load.