Paslon Bupati dan Wabup Minsel MEP-VT, Resmi Mendaftar ke KPU

oleh -125 Dilihat

MINSEL – Pasangan Calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Minahasa Selatan (Minsel) Michaela Elsiana Paruntu (MEP) berpasangan Ventje Tuela (VT), resmi melakukan pendaftaran ke Komisi Pemilihan Umun (KPU) Minsel, pada Sabtu (05/09/2020)

MEP-VT yang diusung Golkar dan Nasdem, serta partai pendukung, Demokrat, dan PAN, saat mendaftar menuju Gedung Komisi Pemilihan Umum (KPU) Minsel, pasangan ini dikawali oleh ribuan masa pendukung dan simpatisan

Setibahnya di Kantor KPU Minsel, MEP-VT bersama Tim Kampanye serta Pimpinan Parpol Pengusung, disambut oleh Ketua KPU Minsel Rommy Sambuanga beserta keempat anggotanya.

Dari pantauan media ini, sampai malam hari ribuan masa militan masih memadati Kantor KPU Minsel menunggu MEP-VT selesai mendaftar.

Usai secara resmi mendaftar di KPU Minsel, MEP saat diwawancarai oleh sejumlah Wartawan memberikan ucapan rasa syukur atas tuntunan penyertaan Tuhan sehingga boleh melakukan pendaftaran di KPU Minsel.

“Sangat bersyukur agenda pendaftaran dari MEP-VT dapat berjalan dengan baik dan sukses, terima kasih kepada semua militan dan simpatisan yang telah hadir mengantar dirinya, bersama Calon Wakil Bupati Ventje Tuela, untuk datang mendaftar di KPUD Minahasa Selatan,” Ucap MEP

Pendaftaran MEP-VT di KPUD Minahasa Selatan, didampingi oleh pimpinan dan kader partai pengusung maupun partai Pendukung MEP-VT di Pilkada Minsel, yakni Partai Golkar, Partai Nasdem, Partai Demokrat, PAN, serta Partai pendukung yakni Partai Garuda, PPP, PKS dan PKPI.

( Andy Runtunuwu )

No More Posts Available.

No more pages to load.