TAHUNA-Kelurahan Angges Kecamatan Tahuna Barat diutus untuk mengikuti lomba perkembangan Desa/Kelurahan tingkat Provinsi tahun 2019.
Kegiatan Evaluasi Perkembangan Desa dan Kelurahan Tingkat Provinsi dilaksanakan di Kantor Lurah Angges, Selasa (7/5/2019) dihadiri langsung oleh Bupati Kabupaten Kepulauan Sangihe Jabes Ezar Gaghana SE, Tim Penilai Lomba Desa dan kelurahan Provinsi Sulut.
Gaghana mengapresiasi partisipasi masyarakat yang begitu tinggi dalam kesiapan pelaksanaan Lomba Desa dan Kelurahan
“Terkait Kegiatan ini, kita berharap tidak hanya sampai pada penilian saja, tapi harus punya program yang berkelanjutan untuk kegiatan ekonomi yang membantu kehidupan masyarakat,” ungkap Gaghana
Lebih lanjut disampaikan Gaghana, apa yang telah dicapai tidak akan terealisasi tanpa keterlibatan dari pemerintah, dari pihak eksternal untuk mengdongrak pendapatan masyarakat kita.
“Dalam segala penilaian kami menghormati apa yang menjadi pertimbangan dari tim penilai dalam lomba desa dan kelurahan, karena tujuan utama yang kami harapkan adalah perkembangan wilayah yang kita bangun bersama, namun tidak ada salanya jika pada penilaian harus objektif, sesuai mekanisme, serta keterbukaan,” jelasnya.
Hadir juga Kadis Pemberdayaan Masyarakat dan Desa (DPMD) Jeffry Gaghana, Camat Tahuna Barat, Kepala-kepala OPD, tokoh agama dan tokoh masyarakat setempat.
(sam)