BREBES – Nasib memilukan dialami seorang bayi di Kecamatan Tanjung Kabupaten Brebes. Ia terlahir dengan kondisi yang tak biasa lantaran memiliki dua kepala.
Bayi berjenis kelamin perempuan tersebut merupakan anak ketiga dari pasangan suami istri Amirudin (33) dan Susi Susanti (27).
Kedua orang tua bayi malang itu mengaku pasrah atas kelahiran anak ketiganya lantaran harus dirujuk ke rumah sakit yang lebih lengkap di RS Kariyadi Semarang.
Amirudin mengatakan, istrinya melahirkan dengan cara operasi cesar. Bayi dengan berat 4,2 kg dan panjang kurang lebih 46 cm tersebut lahir pada, Sabtu (6/4/2019) di Rumah Sakit Permata Bunda Tanjung Kabupaten Brebes. Hingga saat ini, bayi tersebut masih dirawat di bangsal Cut Nyak Dien.
Selama masa kehamilan, kata dia, tidak ada keanehan yang menonjol yang dialami sang istri. Hanya saja, bobot dan tubuh istrinya lebih besar. “Normal seperti orang hamil pada umumnya tidak ada masalah. Tapi iya, badan dan berat badannya lebih tinggi,” katanya.
Sempat Diduga Anak Kembar
Selama masa kandungan, lanjut dia, dirinya seperti biasa tetap memeriksakan kandungan sang istri ke dokter kandungan.
Saat pemeriksaan pertama (USG) umur kandungan empat bulan dokter tidak menyebutkan ada kelainan. Hanya memberitahukan anak dalam kandungan kembar.
“Pas pemeriksaan pertama itu dokter tidak menyebutkan ada kelainan, hanya bilang anaknya kembar. Tapi saya sudah ada firasat ada kelainan, tapi belum berani bilang ke istri saya,” ucap Amirudin.
Di usia kehamilannya yang ke delapan, dirinya beserta sang istri kembali memeriksakan kandungannya ke dokter kandungan. Di situlah, dokter menceritakan ke Amirudin bahwa ada kelainan. Tapi, dengan kuat dirinya menerimanya.
“Mengandung anak merupakan amanah dari Tuhan. Jadi harus dijaga,” pungkasnya.
Sumber/ kumparan