Kepala Membesar Bak Balon Usai Mewarnai Rambut

oleh -99 Dilihat

UNIK DAN ANEH – Seorang perempuan asal Paris mengalami kejadian mengerikan usai mewarnai rambut. Kepalanya membesar hingga dua kali lipat seperti balon.

Diketahui perempuan tersebut bernama Estelle. Ia membeli perwarna rambut di supermarket daerah Val-de-Marne dan mewarnai rambutnya sendiri di rumah.

Sebenarnya butuh waktu 48 jam untuk mewarnai rambut menggunakan produk tersebut. Namun, baru 30 menit Estelle merasa ada yang tak beres, kepalanya membengkak.

0f314f1f9bc9d8522913b37a309d31c1-1024x559

Keesokan harinya, bukannya membaik kondisinya malah semakin parah. Kepala bagian dahi dan ubun-ubun membesar menyerupai balon.

Perempuan berusia 19 tahun ini lantas menemui dokter dan ternyata ia alergi terhadap senyawa para-phenylenediamine (PPD). Beruntungnya, Estelle segera mendapat perawatan sehingga kondisinya kembali normal.

Sebagai informasi, PPD memang digunakan sebagai bahan pembuatan pewarna rambut. Bahkan 70 persen produk cat rambut yang beredar, termasuk merek ternama, mengandung PPD.

Sebaiknya selalu berhati-hati sebelum menggunakan produk yang mengandung bahan kimia seperti pewarna rambut. Ada baiknya melakukan tes alergi terlebih dahulu sebelum digunakan karena reaksi alergi setiap individu berbeda-beda.

Sumber/Himedik.com

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.