Sekda Assa Pimpin Rapat Pemantapan Persiapan Pameran HUT ke-54 Provinsi Sulut

oleh -165 Dilihat
Rapat pemantapan persiapan Pameran HUT ke-54 Provinsi Sulawesi Utara.

MANADO–  Rapat pemantapan persiapan Pemerintah Kota (Pemkot) Manado untuk mengikuti Pameran HUT ke-54 Provinsi Sulawesi Utara digelar di ruang Toar Lumimuut, Rabu (12/9/2018). Rapat yang diikuti oleh perwakilan SKPD dan Kecamatan, dipimpin oleh Penjabat Sekda Kota Manado Dr Peter KB Assa mewakili Walikota Manado Dr Ir GS Vicky Lumentut SH MSi DEA.

Assa saat memimpin rapat persiapan mengemukakan dua tema yang akan digunakan Pemkot Manado saat Pameran Pembangunan, yakni Smart City dan Pariwisata.

“Smart City dan Pariwisata adalah dua tema yang nantinya diangkat Pemkot Manado dalam mengikuti Pameran HUT Provinsi Sulut,”kata Sekda Assa, saat memimpin rapat pemantapan Pameran HUT Provinsi Sulut, di ruangan Tolu, kantor Walikota Manado, Rabu (12/9/2018).

Dirinya pun meminta agar persiapan dari setiap SKPD dan Kecamatan haruslah maksimal dan dekorasi stand haruslah menarik sehingga terlihat profesional.

“Jangan lupa juga untuk menyiapkan penjaga booth, penjaganya harus yang berpenampilan menarik, kalau perlu disiapkan seragam khusus,” tutur Sekda Assa didampingi Asisten I Miclaer Lakat dan Asisten III Frans Mawitjere.

(tirsa)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.