Pemkot Manado Siapkan Lahan Pekuburan Baru di Mapanget

oleh -128 Dilihat
Yohannis Waworuntu (kiri) dan Stany Lonteng (kanan).

MANADO– Angka pertumbuhan penduduk di Kota Manado semakin tinggi. Hal ini berbanding terbalik dengan luas wilayah Kota Manado. Hal ini pun berlaku terhadap ketersediaan lahan pekuburan.

Merujuk pada persoalan tersebut, Pemerintah Kota (Pemkot) Manado lewat Dinas Lingkungan Hidup (DLH) Manado telah berencana untuk menyediakan lahan pekuburan yang baru.

“Lahan pekuburan yang ada saat ini sudah tak mampu lagi untuk menampung jenazah. Untuk itu kami sudah  menganggarkan untuk menambah luas lahan pekuburan. Saat ini kami telah membebaskan lahan sebesar 1,5 hektar yang berlokasi disamping lahan pekuburan lama yang terletak disamping pekuburan di Kelurahan Kima Atas Kecamatan Mapanget, yang luasnya sekira 1,5 hektar juga,” jelas Kepala DLH Kota Manado Yohannis B Waworuntu MSi, Rabu (11/7/2018) kepada media ini.

Dikatakannya, meskipun total luas lahan pekuburan baru yang ada saat ini sekira 3 hektar, akan tetapi masih dinilai kurang, karena target untuk pengadaan lokasi lahan pekuburan baru harus sekira 5 hektar.

” Kami terkendala dalam menemukan lokasi lahan pekuburan yang baru dikarenakan terbentur akan aturan tata ruang wilayah,” ungkap Kadis LH yang didampingi kepala Bidang Lingkungan Hidup Stany Lonteng.

Sementara menurut Kabid Stany Lonteng, awalnya direncanakan lokasi pekuburan baru berlokasi di Kelurahan Winangun. Akan tetapi terbentur dengan aturan Perda tata ruang.

“Lokasi awal yang direncakan di Kelurahan Winangun berbenturan dengan aturan tata ruang. Dan juga lokasi tersebut (Winangun) berada disamping aliran sungai yang secara aturan Lingkungan Hidup tak diperbolehkan,” jelasnya.

Untuk itu tambah Stany, kami pun meminta rekomendasi dari Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (DPUPR) untuk lokasi tanah pekuburan yang baru, dan disetujui di wilayah Kecamatan Mapanget sesuai dengan Perda Rencana Tata Ruang dan Wilayah (RTRW) Manado.

(Budi)

No More Posts Available.

No more pages to load.