Stok Blanko KTP- el Kosong, 11.300 Warga Minut Masuk Daftar Tunggu

oleh -147 Dilihat
Anita Enoch.

MINUT- Blanko KTP- el di Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Minahasa Utara (Minut) kosong. Padahal ada sekira 11.300 warga Minut yang telah melakukan perekaman dan berstatus PRR (Print Ready Record atau siap dicetak).

Hal ini diungkapkan Kepala Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil Kabupaten Minut Suzana Katuuk melalui Kepala Bidang Pelayanan dan Pendaftaran Penduduk Anita C. Enoch saat ditemui sulutaktual.com di ruang kerjanya, Kamis (25/1/2018) siang.

“Kekosongan blanko sudah terjadi sejak siang kemarin (Selasa, 23/1/2018). Padahal setiap hari ada warga yang datang untuk membuat KTP. Itu pun belum ditambah dengan jumlah warga yang sudah masuk daftar tunggu,” tukas Kabid Anita.

Menurutnya, kekosongan blanko ini dikarenakan saat ini Disdukcapil belum mempunyai anggaran untuk menjemput blanko kosong di Depdagri.

“Ini dikarenakan DPA SKPD (Dokumen Pelaksanaan Anggaran SKPD) sampai saat ini belum ada. Jadi kami terhambat karena ketidaktersediaannya anggaran,” tukas Kabid Anita.

Untuk itu lanjut Kabid Anita, kami berencana untuk menggunakan dana pribadi dulu dan menjemput blanko KTP el di Depdagri Jakarta.

“Solusinya adalah dengan menggunakan dana pribadi dulu, karena pelayanan harus tetap berjalan sambil menunggu adanya DPA SKPD,” urainya sambil menambahkan bahwa Disdukcapil telah menjadwalkan penjemputan blanko KTP el di Jakarta sesegera mungkin.

Dia pun berjanji akan berusaha agar diminggu pertama Bulan Februari, blanko kosong telah tersedia sehingga Disdukcapil segera akan mencetak dan menyalurkannya.

Tak lupa juga dia mengimbau kepada warga yang telah memegang KTP el untuk menjaganya dengan baik agar tak tercecer atau hilang. Apalagi dengan situasi saat ini sering terjadi kekosongan blanko KTP el.

(Budi)

No More Posts Available.

No more pages to load.