Bunga Jelitha Gagal Lampaui Prestasi Kezia Warouw di Ajang Miss Universe 2017

oleh -82 Dilihat
Bunga Jelitha.

MANADO-Bunga Jelitha gagal lampaui prestasi Kezia Warouw. Dalam ajang Miss Universe 2017 yang sedang diselenggarakan di Las Vegas, Amerika Serikat, Senin (27/11/2017).

Bunga Jelitha tidak berhasil melaju ke babak selanjutnya. Wakil Indonesia yang sebelumnya berprofesi sebagai model tersebut tidak mampu masuk ke dalam 16 besar.

Pada gelaran tahun lalu, Kezia Warouw mampu menjadi Top 13 Miss Universe 2016.

Lewat akun instagramnya @keziawarouw, sebelum perhelatan Miss Universe 2017, Kezia mengunggah status berisi dukungan buat Bunga Jelitha.

Kezia Warouw (kiri).
Kezia Warouw (kiri).

“Tahun ini @bungajelitha21 menjadi wakil dari Indonesia. Semoga bisa kembali ke Indonesia dengan pencapaian yang membanggakan. Amin,” tulis Kezia.

(*)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

No More Posts Available.

No more pages to load.