Katekisasi dan Pembekalan Calon Pelsus GMIM Elim Malalayang, Walikota GSVL Basuh Kaki Isteri

oleh -1229 Dilihat
Simbolisasi dari kerendahan hati dengan membasuh kaki. Wali Kota GSVL bersama istri saat mengikuti Katekisasi dan pembekalan calon pelayan khusus.

MANADO- Wali Kota Manado DR Ir GS Vicky Lumentut SH MSi DEA (GSVL) bersama istri Prof DR Julyeta PA Lumentut MS DEA, mengikuti Katekisasi dan Pembekalan Calon Pelayan Khusus (Pelsus) di Jemaat GMIM Elim Malalayang Satu Barat, Kecamatan Malalayang, Minggu (19/11/2017).

Adalah Pdt Teddy Kansil MTh, Sekretaris Departemen Ajaran Pembinaan dan Penggembalaan Badan Pekerja Majelis Sinode (BPMS) GMIM selaku pemberi materi katekisasi, turut didampingi Ketua Badan Pekerja Majelis Jemaat (BPMJ) Elim Malalayang Satu Barat Pdt Leonora Pardede Gontung STh yang bertindak sebagai moderator.

Saat mengikuti pembekalan materi, Wali Kota GSVL dan Prof Paula, terlihat serius mengikuti acara penting tersebut.

“Sebagai tanggung jawab iman kita kepada Tuhan Yesus Kristus, acara katekisasi calon pelayanan khusus (pelsus) ini begitu penting untuk diikuti, karena ini juga adalah bentuk panggilan Tuhan,” kata Walikota GSVL.

Lanjut Wali Kota GSVL, ada tanggung jawab pelayanan yang harus diemban saat menjadi seorang Pelsus, tidak hanya semata-mata karena dipilih oleh Tuhan melalui jemaatNya, namun tanggung jawab dalam melayani adalah sebagai bentuk konsekwensi iman.

Usai mendapatkan materi, para peserta Katekisasi calon Pelsus mengikuti retreat. Menariknya, dalam retreat tersebut terdapat session pembasuhan kaki seperti yang diajarkan Yesus Kristus.

“Pembasuhan kaki adalah bentuk dari kerendahan hati dan sikap untuk melayani, seperti yang pernah dilakukan Yesus Kristus. Dan sikap dari kerendahan hati bisa disimbolkan melalui pembasuhan kaki,” urai Pdt Kansil

(Budi)

No More Posts Available.

No more pages to load.