Digelar, Workshop Peningkatan Peran Pemuda Dalam Membangun Manado

oleh -92 Dilihat

MANADO- Workshop Peningkatan Peran Pemuda Dalam Membangun Manado Kota Cerdas yang mengusung tema ‘Tanggung Jawab Kebangsaan’ yang diprakarsai Pemkot Manado melalui Dinas Pemuda dan Olah raga Kota Manado bersama GAMKI dan KNPI digelar, Kamis (19/10/2017) di Swissbelhotel Manado.

Mewakili Walikota Manado staf ahli walikota Manado Atto Bulo berkenan membuka kegiatan workshop ini.

Dalam sambutan walikota yang dibacakannya, Bulo mengatakan peran pemuda dalam membangun bangsa haruslah dipupuk dari saat ini. Pemuda harus kritis dan selalu berusaha untuk meningkatkan kualitas diri.

“Pemuda yang ingin terus berkembang sangat dibutuhkan dalam menunjang integritas bangsa. Pemuda harus terus menerus meningkatkan kualitas dirinya dan harus memotivasi dirinya demi menunjang eksistensi dalam membangun bangsa dan negara,” katanya.

Workshop yang diselenggarakan dalam rangkaian hari Sumpah Pemuda 28 Oktober, menghadirkan pembicara Danramil Wanea Kapten Yance Walangitan SH MH, Dr Goinpeace Tumbel, Ketua KNPI Manado Edwin Moniaga SH MH, Wakil Ketua PWI Sulut Armin andika dan Ketua GAMKI Manado Franciscus Enoch.

Kepala Dinas Pemuda dan Olah raga melalui Kepala Bidang Pemuda Wiesje Assa mengatakan bahwa kegiatan workshop ini sangat perlu karena Kota Manado membutuhkan pemuda pemuda yang cerdas dan berkualitas sehingga bisa turut serta membangun jatidiri bangsa dan bisa mendukung program pemerintah Kota Manado.

“Peningkatan kualitas diri pemuda haruslah terus dibina dengan memberikan kesempatan bagi orang muda untuk meningkatkan kualitas dirinya melalui workshop, seminar ataupun pelatihan,” ucapnya.

Disinilah peran pemerintah dalam memberikan pembinaan dan membuka kesempatan bagi pemuda untuk meningkatkan kualitas diri dan menunjukkan eksistensinya.

Kegiatan Workshop ini dihadiri sebanyak 80 orang dari beberapa Organisasi Kepemudaan di Kota Manado.

(Budi)

 

No More Posts Available.

No more pages to load.