Oknum Kapitalaung Belanjakan Dandes Beli Mobil Truk?

oleh -88 Dilihat
Edwin Roring.

TAHUNA – Lemahnya pendampingan terhadap setiap program hingga pengelolaan Dana Desa (Dandes), nampaknya mulai menimbulkan persoalan. Buktinya oknum Kapitalaung salah satu kampung di Sangihe diduga membelanjakan Dandes untuk membeli satu unit mobil truk.

Informasi tentang pembelian truk lewat Dandes juga tak ditepis Kepala Bidang Pemerintahan Desa Dinas Pembedayaan Masyarakat dan Desa (PMD) Kabupaten Kepualauan Sangihe, Dra Selvy Dalope MM dikonfirmasi wartawan Selasa (8/8/2017). Bahkan menurut Dalope, pihaknya akan segera memanggil kapitalaung bersangkutan untuk dimintai penjelasan mengingat untuk setiap keperluan Dandes harus dimusyawarahkan bersama sebelum dilakukan pembelian atau pembelanjaan.

”Info adanya pembelian mobil truk dari salah satu kapitalaung sudah kami dengar, dan kapitalaung bersangkutan akan dipanggil ke kantor PMD untuk menjelaskan, sebab untuk setiap pembelanjaan Dandes sebelumnya harus dimusyawarahkan atau dirapatkan dengan masyarakat,” ungkap Dalope. 

Sementara itu Sekda Edwin Roring SE,ME dikonfirmasi terpisah langsung menyayangan jika benar ada kapitalaung yang menyalahi ketentuan dalam penggunaan Dandes. Namun menurutnya, pihaknya akan melakukan pengecekkan akan kebenaraanya sebab sejauh ini para kapitalaung telah mendapat pelatihan serta bimbingan teknik terkait pengelolaan Dandes dimasing-masing kampung.

”Kalau memang benar sudah dibelanjakan membeli truk, itu merupakan kesalahan dalam pengelolaan Dandes, apalagi jika hal itu tidak melalui musyawarah atau rapat bersama. Mungkin kedepan hal itu bisa dilakukan, tapi harus ada petunjuk teknis dan seluruh persyaratan Dandes sudah terpenuhi sebagaimana dengan rencana kegiatan dan pembelanjaan yang telah tertata pada Anggaran Pendapatan Belanja Kampung,” tegas
Roring.

(sam)

 

No More Posts Available.

No more pages to load.